Nanga Kayan, 27 Mei 2025 — Kepala Desa Nanga Kayan, Bapak Hamdan, bersama sekitar 100 warga penambang rakyat menyambut baik kehadiran Dewan Pengurus Wilayah Asosiasi Penambang Rakyat Indonesia (DPW APRI) Kalimantan Barat dalam kegiatan sosialisasi yang digelar hari ini, Selasa (27/5), di aula Kantor Desa Nanga Kayan pada pukul 10.00 WIB.
Turut hadir dalam kegiatan ini Sekretaris DPW APRI Kalbar, Semiun Ujek, S.A.P., serta Ketua BPD Desa Nanga Kayan, Bapak Nazarudin. Ketiganya tampil di hadapan masyarakat untuk menyampaikan pentingnya kehadiran APRI sebagai wadah resmi bagi para penambang rakyat, sekaligus mendukung langkah-langkah pemerintah Provinsi Kalimantan Barat dalam mendorong legalitas tambang rakyat.
Dalam sambutannya, Kepala Desa Hamdan mengungkapkan bahwa mayoritas masyarakat Desa Nanga Kayan menggantungkan hidup dari hasil bumi, terutama kegiatan pertambangan rakyat. Ia mengakui bahwa kehadiran APRI menjadi penting untuk memberikan arahan, pembinaan, dan perlindungan hukum bagi masyarakat agar kegiatan tambang dapat dilakukan secara sah dan bertanggung jawab.
Sekretaris DPW APRI Kalbar, Semiun Ujek, menambahkan bahwa APRI berperan sebagai jembatan antara masyarakat penambang dan pemerintah, guna mewujudkan sistem pertambangan rakyat yang legal, aman, dan berkelanjutan. Sosialisasi ini, menurutnya, adalah bagian dari komitmen APRI untuk menyampaikan edukasi, membuka dialog, serta memperkuat posisi penambang rakyat dalam kerangka hukum yang berlaku.
Kegiatan ini disambut antusias oleh masyarakat Desa Nanga Kayan yang hadir. Mereka menyampaikan harapan besar agar kehadiran APRI mampu menjadi solusi atas berbagai tantangan yang selama ini dihadapi, termasuk perlunya legalisasi, peningkatan keterampilan teknis, serta perlindungan hukum dalam menjalankan usaha pertambangan rakyat.
Ketua DPW APRI Kalbar, Adi Normansyah, bersama jajaran pengurus, menyampaikan dukungan penuh terhadap antusiasme masyarakat Desa Nanga Kayan yang ingin bergabung dan menjadi bagian dari APRI Kalbar.Ia menegaskan bahwa APRI terbuka bagi seluruh penambang rakyat yang ingin bergerak maju secara legal dan terorganisir. “Kehadiran APRI adalah untuk rakyat, dan kami akan terus mendampingi proses legalisasi ini agar masyarakat dapat menambang dengan aman, berdaya, dan berkelanjutan,” ujarnya..( Danil )