Aceh Barat. redaksi.co.
Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan ( Forkopincam ) Meureubo Kabupaten Aceh Barat, menjelang bulan Ramadhan 1446 H, menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat agar bisa menjaga ketertiban umum, keamanan serta kekhusyukan dalam menjaga ibadah di bulan Ramadhan.
Imbauan ini di sampaikan sebagai langkah antisipasi untuk menciptakan lingkungan yang Kondusif serta aman selama bulan suci Ramadhan yang penuh berkah, ” kata camat Meureubo .Maimun.S.STP. Rabu 26/2/2025.
Kami unsur Forkopincam Meureubo, kata camat Maimun, menghimbau dan mengajak masyarakat umat muslim di dalam Kecamatan Meureubo agar dapat menjaga suasana kondusif selama bulan Ramadhan.
Camat Maimun juga menegaskan beberapa aturan yang harus di patuhi oleh masyarakat, seperti tidak menjual makanan dan minuman secara terbuka sebelum waktu berbuka puasa, di himbau juga tidak memperjual belikan petasan,kembang api ,atau sejenisnya karena selain berbahaya,penggunaannya juga dapat mengganggu kenyamanan dalam beribadah, terutama shalat tarawih serta tadarus Al-Quran.
Kami dari unsur Forkopincam Meureubo juga meminta kepada para orang tua agar menjaga anak anaknya,dan memberikan pemahaman mengenai hal hal yang bisa memberikan manfaat di bulan Ramadhan.
” Penting bagi para orang tua untuk memberikan pemahaman tentang kegiatan yang positif untuk anak anaknya,dan mari sama sama kepada masyarakat untuk menjaga kondusifitas di lingkungan masing masing utamanya dalam wilayah kecamatan meureubo,demikian Camat Maimun