Rabu, Maret 12, 2025

MAU JADI PENULIS SILAHKAN BERGABUNG

PENGUMUMAN

spot_img

Trend Minggu ini

Pilihan Penulis

Pimpin Upacara Sertijab, Kapolres Minsel Imbau Jajaran Tingkatkan Semangat Pengabdian

Minsel, Redaksi.Co- Upacara serah terima jabatan (Sertijab), pelantikan dan pengambilan sumpah pejabat Polri dilaksanakan di Graha Tatag Trawang Tungga Polres Minsel, Sabtu (08/03/2025).

Bertindak selaku inspektur upacara Kapolres Minsel AKBP David Candra Babega, SIK, MH; dengan dihadiri oleh Wakapolres Kompol Bartholomeus J. Dambe, SH; jajaran pejabat utama, para Kapolsek, perwira, ASN dan brigadir jajaran, serta pengurus Bhayangkari Cabang Minsel.

Pejabat yang diserahterimakan yaitu Kabag Log dari Kompol Mulyadi Lontaan kepada Kompol Juli E.M. Bandangan, SH; yang sebelumnya bertugas di Bid TIK Polda Sulut. Adapun Kompol Mulyadi Lontaan saat ini sebagai Pamen Polres Minsel dalam rangka pensiun.

Selain itu dilaksanakan pelantikan Kasat Polairud AKP Lephinus Michael Kamagi yang sebelumnya menjabat Kabag Ops Polres Bolsel, Polda Sulut.

Serah terima jabatan dan pelantikan ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari keputusan Kapolda Sulut nomor Kep/79/II/2025, tanggal 27 Februari 2025, tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan perwira di lingkungan Polda Sulut.

“Tujuan dilaksanakannya upacara sertijab ini adalah dalam rangka menjaga dinamika operasional, peningkatan SDM Polri guna menunjang kelancaran pelaksanaan tugas dan sarana mengembangkan diri untuk peningkatan karier,” ujar Kapolres Minsel dalam sambutannya.

Kapolres Minsel juga kembali mengingatkan segenap jajaran untuk terus meningkatkan disiplin dan ethos kerja dalam pelaksanaan tugas-tugas kepolisian. “Tingkatkan semangat, disiplin dan ethos kerja dalam pelaksanaan tugas di Polres Minsel. Terus berikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ungkap Kapolres.

Ucapan terima kasih disampaikan kepada pejabat lama atas dedikasi dan sumbangsih yang telah diberikan, selama bertugas di lingkungan Polres Minsel.

“Kepada pejabat lama diucapkan terimakasih atas pengabdian dan sumbangsih selama pelaksanaan tugas di Polres Minsel. Untuk pejabat yang baru, diucapkan selamat datang, selamat bertugas di Polres Minsel,” ucap Kapolres.(Nals)

Popular Articles

Berita Terkait