PENCURIAN KOTAK AMAL TERJADI LAGI DI MASJID PENARUKAN LAUQ, AKSI PELAKU TEREKAM JELAS CCTV
Lombok Barat — Redaksi.co.
Aksi pencurian kotak amal kembali terjadi di Masjid Dusun Penarukan Lauq, Desa Kebon Ayu, Kecamatan Gerung, Lombok Barat. Pelaku dengan santai menguras isi kotak amal dan terekam jelas oleh kamera CCTV yang terpasang di area masjid.
Menurut Kepala Dusun Penarukan Lauq, Ramli Ahmad, kejadian tersebut pertama kali diketahui pada Rabu (29/10/2025) saat pengurus masjid mendapati kotak amal dalam keadaan kosong. Karena curiga, mereka memeriksa rekaman CCTV dan menemukan sosok pria dengan gerak-gerik mencurigakan sedang membuka kotak amal tersebut.
“Dari rekaman CCTV, pelakunya bukan warga sekitar, dan wajahnya terlihat jelas,” ujar Ramli saat dikonfirmasi, Jumat (31/10/2025).
Lebih memprihatinkan, Ramli menyebut bahwa pencurian ini bukan kali pertama terjadi. “Sudah empat kali kejadian di masjid yang sama. Uang yang hilang diperkirakan mencapai Rp4 juta hingga Rp5 juta karena itu hasil sumbangan jamaah yang sudah lama terkumpul,” tambahnya.
Pihak dusun bersama pemerintah desa telah melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Gerung. Mereka berharap aparat kepolisian segera menindaklanjuti dan menangkap pelaku agar kejadian serupa tidak terulang lagi.
Redaksi.co

























