Jumat, Januari 24, 2025

MAU JADI PENULIS SILAHKAN BERGABUNG

PENGUMUMAN

spot_img

Top 5 This Week

Related Posts

Kapolda Sulut Irjen Pol. Roycke Harry Langie Lakukan Kunjungan Kerja Di Polres Kotamobagu

Kotamobagu, Redaksi.Co – Kapolda Sulawesi Utara Irjen Pol. Roycke Harry Langie, SIK., MH, bersama ketua Bhayangkari Sulut Ny.Joan Roycke Langie kunjungi Mapolres Kotamobagu, Kamis (23/1/2025).

Dalam kunjungan kerja Kapolda Sulawesi Utara yang juga di Dampingi oleh Wakapolda, Brigjen Pol. Bahagia Dachi, dan Sejumlah Pejabat tinggi Polda Sulut di Mapolres Kotamobagu disambut langsung oleh Kapolres Kota Kotamobagu, AKBP, Irwanto,SIK.,M.H, dan jajarannya bersama PJ Walikota Kota Kotamobagu, Abdullah Mokoginta, Dandim 1303 BM, Letkol, Fahmi Haris, Kejari Kotamobagu, Elwin Khahar, S.H, dihalaman Mapolres Kotamobagu.

Dalam kesempatan itu, Kapolda Sulawesi Utara Irjen Pol. Roycke Harry Langie bersama Ibu Yoan Roycke Langie diberikan Kalungan bunga oleh 2 Polisi Cilik Polres Kotamobagu dan juga dijemput secara adat serta tarian Tuitan, Selanjutnya Kapolda Sulut menerima Yel-Yel oleh Personel Polres Kota Kotamobagu.

Di ketahui Kunjungan Kapolda Sulut Irjen.Pol. Roycke Harry Langie, S.I.K., M.H di Polres Kotamobagu adalah kunjungan ketiga dari beberapa Polres yang ada di Bolmong Raya, sebelumnya melakukan kunjungan ke Polres Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) dan Polres Bolaang Mongondow (Bolmong).Tujuan kunjungan tersebut untuk melihat lebih dekat kinerja seluruh Personel yang ada di Kotamobagu dan di Bolaang Mongondow Raya dalam menjaga gangguan Kamtibmas serta melindungi masyarakat sebagaimana tugas pokok Polri.

Kapolda Kepada wartawan mengatakan bahwa Kunjungan Kerja ini merupakan Komitmen berorganisasi, Sekaligus bertatap muka untuk melihat kesiapan Personil, Peralatan sampai pada anggaran.

” Karena Tantangan kedepan semakin kompleks, dan tentunya salah satu dasar untuk membuat pembangunan di Daerah itu maju terutama dari keamanan ” Ujar Kapolda

Kapolda juga menyampaikan dalam kunjungan kerja ini pihaknya jaga melakukan Survei dan Pola Pembinaan.

Kapolda juga mengapresiasi kekompakan masyarakat di Bolmong raya ini mulai dari Birokrasi Bupati, Walikota, Kapolres, Dandim, Kejari serta unsur pemerintahan lainnya.

” Untuk itu marilah kita bersama sama menjaga Kamtibmas di Kota Kotamobagu dan Bolmong raya ini tetap aman Supaya Sulawesi Utara tambah maju ” Pungkas Kapolda Sulut Irjen Pol. Roycke Harry Langie.

Selanjutnya Kapolda Sulut melanjutkan Agenda Kunjungan Kerja di Polres Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) dan Polres Bolaang Mongondow Timur (Boltim). (Red)

Popular Articles